Spesialis Korsa Angkatan

Selamat malam para sahabat-sahabat JNKG Clothing. Dipagi hari ini saya admin JNKG Clothing akan menuliskan artikel serta bercerita tentang kami. Sekalian menunggu jam sahur ada baiknya kita menulis sedikit artikel tentang JNKG Clothing. Dulu JNKG Clothing melayani penjualan kaos polos dan hanya melayani sablon saja. Namun sekarang JNKG Clothing menjadi "Spesialis Korsa Angkatan". Kenapa bisa menjadi demikian?


Pada saat awal buka, kami menjadi brand yang menjual bermacam-macam kaos polos karena saat itu sedang ngetrend kaos polos dikalangan anak muda. Setelah itu order kaos polos mulai menurun gara-gara pasar sudah jenuh dengan kaos polos. Saat itu kami managemen JNKG Clothing bingung harus bagaimana ketika sudah ada gairah di jualan kaos polos ini. Saat itu kami memutuskan untuk menerima order sablon manual dan hanya melayani kaos saja. Dan nama kami juga berubah menjadi "BISS T-Shirt" untuk sementara waktu,

Kemudian Biss T-shirt memiliki tag line yaitu "Spesialis Kaos" tetapi pada kenyataannya atau pada prakteknya, kami malah sering keorderan kemeja-kemeja dan korsa untuk organisasi di kampus kampus dan di beberapa instansi suasta. Dan kami sejenak berfikir kenapa demikian. Dan akhirnya nama BISS T-Shirt kita hapus dan kami menggunakan nama JNKG Clothing lagi tetapi bukan sebagai penjual kaos polos, melainkan perusahaan yang bergerak dibidang konveksi yang mengutamakan pembuatan KORSA angkatan.

Korsa bisa diartikan sebagai kemeja, namun terdapat beberapa perbedaan, yaitu bahan dan model. Biasanya korsa digunakan untuk organisasi tertentu disebuah kampus kampus dan menjadi identitas dari suatu organisasi tersebut. Serta model yang begitu variatif untuk membedakan mana kemeja dan mana korsa. JNKG Clothing tetap melayani pembuatan kaos, poloshirt, jaket, jumper, dan sablon manual karena JNKG Clothing sekarang sudah menjadi perusahaan konveksi yang ada di Yogyakarta serta sudah membuat mindset para konsumen kami menjadi KONVEKSI, Bukan PENJUAL KAOS POLOS.

Sekian cerita dari admin, semoga bermanfaat. assalamualaikum
Matur Nuwun